Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

Jumat, 04 Maret 2016

Cara Menginstal Notepad++ v6.9 dan Xampp v5.6.11

Assalamualaikum Wr.Wb
Kali ini penulis ingin berbagi tentang cara menginstal Notepad++ v6.9 dan Xamp v5.6.11. Ok langsung saja kita mulai.

Cara install Notepad++.
  1. Download terlebih dahulu Notepad++ nya kalua agan-agan belum punya di situs resminya. Disini penulis menggunakan Notepad++ versi 6.9.
  2. Klik kanan pada Notepad++ dan pilih “Run as administrator”. Jika muncul kotak dialog User Account Control pilih saja “Yes” untuk melanjutkan instalan.
  3. Kemudian muncul kotak dialog untuk memilih Bahasa yang akan di gunakan, disini penulis menggunakan Bahasa Indonesia, kemudian pilih “Ok”.

  4. Pilih “Lanjut>”.
  5. Pilih “Saya Setuju” jika anda menyetujui semua persyaratan untuk melanjutkan instalan.
  6. Kotak dialog disini untuk menginformasikan lokasi instalan Notepad++, defaultnya pasti di data C”\.... , namun anda bias mengubahnya sesuai selera agan-agan. Jika sudah klik tombol “Lanjut >”.
  7. Disini klik tombol “Lanjut >” saja. Hanya menginformasikan komponen yang akan di install.
  8. Kemudian muncul kotak dialog untuk memilih komponen yang akan diisintal juga, centang saja pada “Create Shorcut On Dekstip” maksudnya untuk membuat pintasan pada desktop. Namun jika agan-agan mau mencentang semua juga tidak apa-apa sesuai kebutuhan. Kemudian kalua sudah klik tombol “Instal”.
  9. Tunggu beberapa menit sampai instalan selesai.
  10. Kotak dialog terakhir muncul. Centang “Jalankan Notepad++ v6.9 jika anda ingin langsung menjalankan aplikasinya, kalua tidak jangan di centang. Disini penulis mencentang kemudian klik tombol “Selesai”.
  11. Taaarrraaaaaaaaaaaaaa Notepad++ siap di gunakan. Happy Coding.
  12. Dan Shorcut di dekstop sudah tersedia.


Kemudian yang selanjutnya cara menginstal Xampp.
Cara install Xamp.
  1. Seperti biasa download terlebih dahulu Xampp nya kalua agan-agan belum punya di situs resminya. Disini penulis menggunakan Xampp versi 5.6.11.
  2. Klik kanan pada Xampp dan pilih “Run as administrator”. Jika muncul kotak dialog User Account Control pilih saja “Yes” untuk melanjutkan instalan.
  3. Klik “Ok” saja untuk melanjutkan.
  4. Klik “Next >” saja.
  5. Di kotak dialog ini hanya menginformasikan komponen yang dipilih yang nanti akan diinstal. Jika sudah klik tombol “Next >”.
  6. Kotak dialog disini untuk menginformasikan lokasi instalan Xampp. defaultnya pasti di data C”\.... , namun anda bias mengubahnya sesuai selera agan-agan. Jika sudah klik tombol “Next >”.
  7. Kemudian klik tombol “Next >” saja.
  8. Klik tombol “Next >” saja.
  9. Tunggu sampai beberapa menit sampai instalan Xampp selesai.
  10. Kotak dialog terakhir muncul, centang untuk menjalankan aplikasinya sekarang atau tidak di centang jika tidak ingin langsung menjalankan. Disini penulis mencentang dan klik tombol “Finish”.
  11.  Shorcut atau pintasan Xampp telah berada di desktop.


Sekian materi yang bisa penulis bagi semoga bisa bermanfaat. Kurang lebih mohon maaf sampai bertemu di postingan yang baru.

Wassalammualaikum Wr. Wb

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Blogger Templates